BENGKALIS – Serah Terima Jabatan Kepala Kantor Imigrasi Kelas II TPI Bengkalis, Kamis (13/6), dari Plt. Kepala Kantor Habiburrahman, A.Ks, S.H., M.M. kepada Pejabat Definitif Kepala Kantor Imigrasi Kelas II TPI Bengkalis Agnes Pramudya, S.Si.
Serah terima ini disaksikan oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Riau Budi Argap Situngkir, A.Md.IP., S.H., M.H. yang diwakili oleh Kadiv Administrasi Johan Manurung, S.H., M.H.
Kadiv Administrasi menyampaikan terima kasih kepada Habiburrahman yang telah mengemban tugas sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Kantor Imigrasi Kelas II TPI Bengkalis kurang lebih 1 bulan.
Kepada Kepala Kantor Imigrasi Bengkalis yang baru, Agnes Pramudya, Johan Manurung berpesan agar terus tingkatkan sinergitas dengan instansi terkait dalam menjalankan tugas. Lanjutkan program yang bagus sebelumnya dan semoga Kantor Imigrasi Kelas II TPI Bengkalis meraih WBBM tahun ini.
Kegiatan ini juga dihadiri oleh pejabat struktural dari Divisi Administrasi dan Divisi Keimigrasian Kantor Wilayah Kemenkumham Riau diantaranya adalah Kepala Bidang Intelijen Dan Penindakan Keimigrasian Kanwil Kementerian Hukum Dan HAM Riau Hubertus Hence, S.E., M.H., Kepala Sub Bidang Intelijen Keimigrasian Kanwil Kementerian Hukum Dan HAM Riau Amon Surono Adi S, S.Sos.
Selain kepala kantor, Kantor Imigrasi Kelas II TPI Bengkalis juga kedatangan pejabat struktural lainnya yaitu Hendy Prakoso Aji, S.H sebagai Kasi Inteldakim menggantikan Bapak Jusup Pehulisa Ginting, A.Md.Im.,S.H.,M.Si yang pindah ke Kanim Denpasar dan Rangga Karisma Putra, S.H. sebagai Kasi Lalintalkim menggantikan Bapak Fadli Saputra S.H. yang pindah ke Kanim Sampit.
Kegiatan Sertijab ini dilanjutkan dengan acara pisah sambut dan ramah-tamah.